Terkuak Penyebab Didi Kempot Meninggal Dunia, Keluarga Sebut Sang Penyanyi Tak Pernah Mengeluh Sakit
Penyanyi campursari Didi Kempot dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Kasih Ibu, Solo Jawa Tengah, Selasa, 5 Mei 2020.

Penyanyi bernama asli Dionisius Prasetyo itu sempat dibawa ke rumah sakit tersebut dalam kondisi tak sadar.
Hal tersebut diungkapkan oleh Asisten Manajer Humas RS Kasih Ibu, Divan Fernandez.
"Datang dalam kondisi tak sadar. Kita lakukan upaya pertolongan semaksimal mungkin tapi akhirnya meninggal," ujar dia, saat dihubungi oleh Kompas.com.
Didi Kempot meninggal pukul 07.45 WIB.
"Betul, meninggal pagi ini di RS Kasih Ibu. Sudah saya cek ke dokter jaga," ujar dia.
Belum diketahui secara pasti penyebab meninggalnya pelantun lagu Sewu Kutho tersebut.
kakak kandung Didi Kempot, Lilik menyatakan sang adik saat ini masih berada di kamar jenazah RS Kasih Ibu.
Lilik menyebut akhir-akhir ini adiknya kelelahan karena banyak kegiatan.
"Kalau saya prediksi ya begitu mbak, kecapekan," ungkap Lilik.
Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Terkuak Penyebab Didi Kempot Meninggal Dunia, Keluarga Sebut Sang Penyanyi Tak Pernah Mengeluh Sakit, https://sumsel.tribunnews.com/2020/05/05/terkuak-penyebab-didi-kempot-meninggal-dunia-keluarga-sebut-sang-penyanyi-tak-pernah-mengeluh-sakit.
Editor: Moch Krisna
Belum ada Komentar untuk "Terkuak Penyebab Didi Kempot Meninggal Dunia, Keluarga Sebut Sang Penyanyi Tak Pernah Mengeluh Sakit"
Posting Komentar